Lompat ke isi utama

Berita

Rakernis Pencegahan dan Pengawasan Verifikasi Partai Politik Tahun 2024 Bawaslu Sumut Mempersiapkan Strategi Pencapaian Tujuan Pengawasan

Samosir, Bawaslu Batubara

Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Pencegahan dan Pengawasan Verifikasi Partai Politik Calon Peserta Pemilihan Umum Tahun 2024 dilaksanakan di Kabupaten Samosir dengan resmi dibuka Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Provinsi Sumatera Utara Suhadi Sukendar Situmorang, Didampingi Kepala Bagian Pengawasan Bawaslu Provinsi Sumatera Utara Batara AP Tampubolon, Sabtu (3/9).

Suhadi Situmorang menyatakan "Rakernis ini bertujuan mengevaluasi Pelaksanaan Pengawasan Vermin (tahap I) Dengan Mengidentifikasi Potensi Pelanggaran dan Potensi Sengketa pada pelaksanaan Verifkasi Adimistrasi Perbaikan dan Konfirmasi Klarifikasi Tanggapan Masyarakat (Surat KPU
No 670/PL.01.1-SD/05/2022),mengkonfirmasi/Klarifikasi Keanggotaan terdaftar ganda antar
Partai Politik, melakukan Verifikasi Faktual Kepengurusan, melakukan Verifikasi Faktual keanggotaan selama tahapan pengawasan Verifikasi serta Menyusun Strategi dan Upaya Pencegahan", sambutnya.

Suhadi Situmorang Kordiv. Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Provinsi Sumatera Utara memberikan arahannya.

Suhadi juga menginstruksikan para peserta Rakernis dalam melakukan Pengawasan harus melihat secara langsung proses Verifikasi yang dilakukan oleh Verifikator
yaitu membuktikan kebenaran dalam SIPOL tentang daftar nama anggota Partai Politik yang tercantum di dalam Sipol telah sesuai dengan dokumen KTP dan KTP-el atau KK yang diunggah di Sipol,dugaan ganda anggota Partai Politik yang tercantum dalam Sipol, Status pekerjaan yang tercantum dalam Sipol telah memenuhi syarat sebagai anggota Partai Politik, Usia dan/atau status perkawinan yang tercantum dalam Sipol telah memenuhi syarat
sebagai anggota Partai Politik, NIK tidak terdaftar pada Data Pemilih Berkelanjutan sesuai dengan NIK yang tercantum dalam KTP-el atau KK yang ada Sipol, ungkapnya.

Kabag. Pengawasan Bawaslu Prov. Sumatera Utara Batara AP Tampubolon juga memberikan arahannya.

Kordiv. PHL anggota Bawaslu Batubara Allen Sitohang, S.si yang juga selaku peserta Rakernis menyampaikan dalam forum tersebut pengawasan Verifikasi Partai Politik berjalan dengan baik dan lancar saat ini hanya saja sedikit kendala yang dihadapi dalam pengawasan dikantor KPU Batubara pada tahapan verifikasi partai politik kurangnya hubungan komunikasi yang baik antara pihak KPU Batubara dengan Tim pengawas yang dibentuk oleh Bawaslu Batubara tidak saling memahami SOP yang dikeluarkan KPU dan SOP Bawaslu dalam pengawasan, Namun itu dapat diatasi sebaik mungkin,ungkapnya.

Peserta Rakernis terdiri dari Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar
Lembaga dan staf teknis dari 33 Bawaslu Kabupaten/Kota di Sumatera Utara.

  • Penulis : Manat Sitohang
  • Editor : Wianu
  • Foto : Humas Bawaslu Batubara

Tag
Bawaslu Batu Bara
Berita